Senin, 25 Februari 2008

" Tentang "CINTA "


Banyak para perempuan yang dibuat pusing oleh tingkah pacar-pacar mereka. Para perempuan tersebut berkata bahwa manisnya cinta hanya dapat direguk sesaat selanjutnya adalah hanya perasaan tersiksa yang berkepanjangan. Ada yang salahkan dengan hubungan berpacaran mereka? Atau mereka terlalu cepat mengambil keputusan untuk mengikrarkan diri dalam status yang bernama “Pacaran”.

Kaum laki-laki memang paling pintar meluluhkan hati perempuan. Mereka akan mengeluarkan beribu macam jurus jitu untuk memenangkannya. Mulai dari cerita ditinggalkan sang kekasih, puisi-puisi murahan, rayuan gombal sampai bertekuk lutut di hadapan sang dewi. Mereka adalah makhluk jenius jika menyangkut urusan cinta dan perasaan.

Seperti biasa para perempuan akan bertekuk lutut jika sudah terkena bisanya. Racunnya cepat menyebar ke seluruh tubuh, mengkontaminasi darah bahkan termasuk otak anda. Para perempuan kebanyakan tidak bisa membedakan lagi mana logika dan khayalan. Pokoknya semua serba indah, nyata dan abadi.

Sadarkah bahwa anda telah terperangkap dalam jaring-jaring cinta yang dipasang oleh kaum laki-laki. Ketika hati sudah terpasung oleh jaringnya, mereka akan menyebarkan perangkapnya kepada para perempuan lain diluar sana yang masih bebas berkeliaran mencari kenikmatan cinta.

Minggu pertama pacaran penuh dengan kata-kata manis, penuh perhatian dan cumbu rayu. Minggu kedua anda masih bisa merasakan kehangatan jiwanya dan mesra tatapan matanya dan minggu ketiga biasanya hubungan anda berada pada masa-masa kritis. Anda merasa bingung kenapa doi mulai jarang telp, lalu anda mengajaknya bertemu untuk memperhangat hubungan tapi tawaran anda malah ditanggapinya dengan dingin.

Tadinya anda sekedar ingin berkeluh kesah mengenai hari ini, dimana anda tidak jadi datang ke suatu acara karena tidak ada yang menemani dan ternyata cerita anda tersebut ditanggapi serius oleh pacar anda. Dia menganggap hal tersebut sebagai suatu tuntutan dan tanpa mengkomunikasikannya terlebih dahulu, pacar anda perlahan tapi pasti mundur dari hubungan yang telah terjalin.

Anda mulai mempertanyakan kondisi yang ada. Kenapa semuanya bisa berakhir seperti ini? Apakah ada yang salah dengan ucapan anda? Apakah si doi sudah mulai merasa bosan dengan anda? Semua pertanyaan tersebut berkecamuk di otak dan membuat kepala anda menjadi migren.

Memori anda kembali ke masa lalu. Meruntut kejadian percintaan silam dan membandingkannya dengan hubungan yang sedang anda jalin sekarang. Semuanya seperti mempunyai banyak kesamaan. Mengapa semuanya selalu berakhir seperti ini? Kapan kah saya akan menemukan lelaki yang benar-benar mencintai saya apa adanya.

Selama ini anda sudah memiliki banyak pacar tetapi mungkin anda tidak pernah secara menyeluruh mengetahui karakter pacar anda atau karakter cowok pada umumnya. Jika anda sudah muak dengan semua proses ini, cobalah lakukan investigasi kecil untuk membuka wawasan anda akan sosok seorang laki-laki. Mencoba mencari karakter dasar mereka yang sebenarnya.

Bagi kaum laki-laki perempuan adalah sosok misterius di mata mereka begitu juga sebaliknya wanita, jadi pada dasarnya sama saja. Karakter yang satu berusaha memahami karakter yang lain dan proses dari pemahaman karakter inilah yang tidak mudah untuk dicapai. Tingkah laku, kepribadian dan cara berpikir laki-laki akan dipersepsikan kaum perempuan berdasarkan cara pandang mereka sendiri bukan berdasarkan cara pandang laki-laki tersebut sehingga tujuan untuk mendapatkan pemahaman dengan cara berpikir seperti ini tidak akan pernah ketemu.

Kaum perempuan berpikir laki-laki adalah makhluk egois. Memang pada kenyataannya mereka adalah pribadi yang egois. Kamu laki-laki menganggap keegoisannya adalah hal yang wajar karena itu adalah sifat dasar mereka dan biasanya sangat sulit untuk kaum perempuan memahami keegoisan laki-laki. Kebebasan mereka juga adalah sesuatu yang wajar tetapi belum tentu dianggap wajar oleh kaum perempuan.

Laki-laki dan perempuan memang tercipta menjadi pribadi yang sangat bertolak belakang. Lelaki ada di dunia ini untuk mencintai dan melindungi kaum perempuan sedangkan perempuan ada di dunia ini untuk mendampingi kaum laki-laki, mengerti dan memahami mereka.

Pada dasarnya kaum laki-laki mengetahui kodrat mereka untuk mencintai tetapi pada saat yang bersamaan juga mereka mencintai kebebasan, tidak ingin terkekang oleh aturan tetapi juga membutuhkan suatu tempat di mana mereka bisa singgah setelah letih berpetualang untuk merasakan kelembutan dan kenyamanan.

Masing-masing individu memiliki peran yang sama beratnya oleh karena itu keduanya membutuhkan waktu untuk berkomunikasi, bertukar pikiran dan menyelami karakter satu sama lain. Persepsi tidak baik dari kaum perempuan terhadap kaum laki-laki tercipta karena tidak adanya pengakuan bahwa perilaku tersebut adalah bagian dari kodrat mereka.

Semua rasa sakit hati akan kekecewaan, perasaan diabaikan dan ditinggalkan adalah hal yang wajar bagi orang yang telah siap melangkah lebih jauh. Perasaan tersebut pasti akan datang dalam kehidupan percintaan anda. Rasa sakit dan kecewa itulah yang akan membuat anda bangkit dan mencinta lagi. Kenapa kaum perempuan tidak pernah kapok untuk mencari cinta dan merasakannya lagi? Karena hasrat untuk dicintai dan dilindungi telah menjadi bagian yang hilang dari hati seorang perempuan untuk ditemukan oleh kaum laki-laki.

Bangkitlah dari setiap keterpurukan akan cinta. Jadikan setiap cerita cinta anda menjadi kisah yang indah untuk dikenang dan juga menjadikan cambuk untuk trus mencinta dan mencinta. Percayalah suatu hari nanti hati anda akan berlabuh di dermaga yang tepat. Dermaga yang siap menerima anda dengan segala kelebihan dan kekurangannya.

Tidak ada komentar: